Tuesday, 3 December 2013

Kamu dan Sahabatmu

Sebagai mahluk sosial kamu tentu tidak dapat hidup sendiri, soalnya kamu pasti membutuhkan bantuan orang lain untuk memenuhi berbagai keperluan kamu. Maka dari itu, dalam keseharian kamu harus menjalin hubungan yang baik dengan semua orang.
Selain itu, kamu juga membutuhkan seorang atau beberapa sahabat yang bisa kamu percaya, untuk saling membantu dalam menghadapi berbagai permasalahan yang teramat sulit dihadapi sendirian. Dalam menjalin suatu persahabatan, kamu jangan hanya menuntut bantuan pada sahabat-sahabat kamu, tapi kamu juga harus memberi bantuan ketika sahabat kamu mengalami kesuasahan.

Ada yang berpendapat bahwa persahabatan merupakan hubungan interpersonal yang berbeda-beda. Hal ini disebabkan karena persahabatan pada setiap orang memiliki ciri khas, baik dalam bentuk maupun derajat keintimannya.

Persahabatan tidak terjadi begitu saja, tapi membutuhkan waktu dan proses yang cukup lama. Mungkin mulanya hanya sekedar teman biasa, tapi karena merasa cocok, jadilah sahabat. Untuk menjalin suatu persahabatan, waktu yang dibutuhkan berbeda-beda bagi setiap orang, bisa sebulan, dua bulan, bahkan bertahun-tahun.

Beda dengan teman biasa, seorang sahabat cenderung lebih terbuka untuk mengutarakan berbagai permasalahan yang kita hadapi. Soalnya seorang sahabat, lebih bisa dipercaya untuk menjaga privasi kita daripada teman. Oleh karena itu, mencari seorang sahabat terkadang jauh lebih sulit daripada mencari seorang teman.

Pada sahabat, kamu bisa mencurahkan berbagai permasalahan yang kamu hadapi, tanpa ada rasa khawatir untuk dibocorkan pada orang lain. Bahkan, seorang sahabat bisa memberikan solusi dan tidak segan-segan dalam memberikan pertolongan, supaya kamu dapat dengan mudah menghadapi permasalahan yang kamu hadapi.

Dalam suatu persahabatan, pastinya kamu selalu dihadapkan pada berbagai macam konflik. Bahkan karena sifatnya yang sukarela, persahabatan sangatlah rentan akan suatu perpecahan. Ketika kamu dan sahabatmu sudah mulai disibukkan pada aktivitas masing-masing, serta tidak adanya waktu lagi untuk saling berbagi, Maka persahabatanpun bisa terancam goyah.

Karenanya, untuk memelihara hubungan yang telah terjalin, persahabatan dituntut untuk lebih fleksibel. Salah satu hal yang menyebabkan persahabatan dapat terus berjalan adalah kemampuannya untuk mengikuti perubahan yang terjadi, serta kesadaran untuk memberikan toleransi terhadap perubahan kebutuhan sahabat kamu

No comments:

Post a Comment